28/03/2024
Like
Like Love Haha Wow Sad Angry

Klikpos.net/Cibinong – Kabupaten Bogor optimis Pertahankan Kasta Juara (Perkasa) dengan kembali menjadi juara umum pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XIV Jawa Barat tahun 2022. Hal ini ditegaskan Plt. Bupati Bogor, Iwan Setiawan saat melepas kontingen Kabupaten Bogor, di Auditorium Sekretariat Daerah, Cibinong, Kamis (27/10).

Hadir pada pengukuhan dan pelepasan kontingen Kabupaten Bogor, perwakilan Forkopimda, perwakilan Lanud Atang Sanjaya, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Aspemkesra), Ketua KONI Kabupaten Bogor, Ketua Kontingen Kabupaten Bogor, jajaran kepala dinas dan camat, para Ketua dan jajaran Pengurus Cabor.  

Total keseluruhan yang akan mengikuti Porprov XIV Jawa Barat sebanyak 1.265 orang, terdapat 884 atlet, terdiri dari atlet putra sebanyak 541 orang, atlet putri sebanyak 343, serta 381 orang official. Mereka adalah putra-putri terbaik yang terpilih membela Kabupaten Bogor pada ajang olahraga se-Jawa Barat ini.

Iwan Setiawan mengatakan, bahwa target emas pada Porprov XIV Jabar 2022, Kabupaten Bogor yakni 170 emas. Jadi hari ini kita satu tujuan, kita siap membela Kabupaten Bogor meraih target, menjadi juara umum kembali. Kita adalah juara bertahan, dan ini harus menjadi kepercayaan diri para atlet dan seluruh kontingen Kabupaten Bogor.

“Saya optimis Kabupaten Bogor Perkasa, pertahankan kasta juara, karena kita semua bersama-sama membela Kabupaten Bogor untuk mempertahankan gelar juara umum di ajang Porprov Jabar 2022,” kata Iwan.

Iwan meminta kepada semua kontingen untuk bergandengan tangan, semua harus bisa menghilangkan perbedaan, karena yang harus dipikirkan ke depan adalah, bagaimana caranya membawa panji bendera Tegar Beriman bisa berkibar paling tinggi diantara bendera-bendera peserta Porprov Jabar 2022.

“Hari ini semua persiapan harus sudah selesai, sehingga hari ini semua sudah fokus bertanding di Porprov Jabar 2022. Niat kita sekarang membela panji bendera Tegar Beriman, jadi tidak ada lagi kepentingan pribadi, kelompok dan golongan,” tandasnya.

Baca Juga:  Bima Arya Ajak Kuatkan Optimisme Hadapi Pandemi

Soal bonus, kata Iwan Setiawan saat ini terus kita bahas bersama, namun yang jelas nilainya akan lebih besar dari bonus sebelumnya. Kami akan berikan bonus untuk para atlet yang berprestasi pada Porprov XIV.

Ketua Komite Nasional Olahraga Indonesia (KONI) Kabupaten Bogor, Junaidi Samsudin (Junsam) mengungkapkan, saya sangat mengapresiasi dan memberikan penghargaan setinggi-tingginya kepada Pemkab Bogor khususnya Plt. Bupati Bogor, yang telah mendukung olahraga di Kabupaten Bogor. Ini menjadi tantangan buat kami untuk memberikan yang terbaik demi kemajuan olahraga di Kabupaten Bogor.  

“Kabupaten Bogor menjadi salah satu yang disegani karena prestasinya dan telah melahirkan banyak atlet yang menorehkan prestasi. Terbukti tahun 2018 kita menjadi juara umum dengan prestasi yang spektakuler dengan perolehan medali yang luar biasa,” terangnya.

Junsam menambahkan, dengan kemampuan yang kita miliki, kami memiliki semangat yang sama untuk mempersembahkan yang terbaik untuk Kabupaten Bogor, dengan membawa medali sebanyak-banyaknya, dan kembali menjadi juara umum.

“Kami targetkan juara umum bukan tanpa alasan, baik dari segi dana maupun persiapan, menurut kami sudah cukup maksimal, KONI sudah mempersiapkan atlet sejak awal tahun 2021. Pada akhir 2021 hingga awal 2022, seluruh cabor berikut atlet-atlet yang kita ikuti di babak kualifikasi, seluruhnya lolos. Berikutnya, persiapan lebih intens lagi kita lakukan setelah babak kualifikasi,” jelas Junsam. 

Junsam juga menerangkan, pada tahun 2020, kita sudah memberikan Tunjangan Atlet Prestasi Juara (Tapera) untuk para atlet, karena kita punya komitmen, sebelum kita meminta prestasi pada atlet, kita harus menyejahterakan atlet terlebih dahulu. 

“Mulai hari ini dan beberapa hari kedepan, anggaran Tapera untuk atlet, pelatih, serta operasional Cabor akan dicairkan. Ini tentunya berkat support dari Pemerintah Kabupaten Bogor,” terangnya.

Baca Juga:  Bima Arya Tinjau Depo Minyak Goreng Curah, Desak Pemerintah Pusat Cepat Atasi Kelangkaan

Ia menuturkan, paling tidak para atlet, pelatih dan Cabor, ketika sudah membawa uang, semangatnya bisa berlebih. Bagi Cabor beregu dan atlet yang lolos ke Porprov XIV yang belum mendapatkan Tapera, kini kami pastikan semua akan dapat,” terang Junsam.

Selanjutnya, Ketua Kontingen Kabupaten Bogor, Yani Hasan menyebutkan, kegiatan hari ini sebagai bentuk rasa syukur dari Pemerintah Kabupaten Bogor, KONI Kabupaten Bogor dan seluruh insan olahraga Kabupaten Bogor yang akan mengikuti Porprov ke-14 tingkat Provinsi Jawa Barat. Kegitan ini juga sebagai bentuk dukungan, komitmen, kesiapan atlet dan seluruh kontingen yang akan mengikuti Porprov ke-14 Jawa Barat.

“Selain itu sebagai support, motivasi, doa dan semangat Perkasa (Pertahankan Kasta Juara) bagi seluruh kontingen Kabupaten Bogor, khususnya para atlet yang akan berjuang membawa nama baik Kabupaten Bogor di Porprov 2022. (Adenan Manurung/Taufik BS)